Saat perjalanan malam naik kereta, mayoritas penumpang akan memanfaatkan waktu dengan tidur atau istirahat. Momen ini juga dimanfaatkan para pencuri untuk mengambil barang Anda. Para penumpang harus waspada.
Buktinya, baru-baru ini video pencurian tas penumpang di kereta api mendadak viral. Kejadian tersebut berlangsung di area KAI Daop 5.
"Sebetulnya tidur dalam perjalanan adalah wujud kenyamanan perjalanan naik KA, tidak ada larangan," ujar Exvan selaku Humas KAI Daop 5 saat dihubungi KompasTravel, Jumat (27/10/2017).
Hanya saja, lanjut Exvan, tata letak barang bawaan memang sangat perlu diperhatikan. Ia menyarankan agar barang tetap dalam jangkauan pemiliknya. Semisal dalam pelukan, terikat dengan salah satu bagian badan, dan sebagainya. Semakin sedikit barang berharga, tentu semakin mudah mengamankannya.
"Terkait dengan barang bawaan, sebetulnya juga disediakan tempat di bagasi kabin atas. Akan tetapi kewasapadaan terhadap barang bawaan untuk setiap penumpang juga harus terjaga. Bisa saja bukan dicuri tapi tertukar dengan penumpang lain," ujarnya.
Agus Komarudin selaku Kepala Humas PT KAI pun sependapat soal kenyamanan dan keamanan penumpang KA. Namun ia mengatakan bahwa penumpang tak perlu terlalu khawatir, karena sekarang sistem keamanan gerbong berlapis.
"Petugas selalu melakukan pengawasan, mobile tiap 20 menit sekali, CCTV juga sudah ada di 90 persen kereta," ujarnya.
Namun, kewaspadaan penumpang tetap menjadi faktor keamanan utama. Ia mengatakan mayoritas pencurian di KA dilakukan oleh penumpang lainnya.
No comments:
Post a Comment