Kesibukan sehari-harinya membuat Anda tentu membutuhkan waktu untuk melepaskan stres sejenak. Tak perlu biaya mahal, Anda pun bisa menikmati panorama alam yang indah.
Tak jauh dari Jakarta, sekitar Bandung bisa jadi destinasi pilihan Anda di akhir pekan bersama teman atau keluarga. Salah satu obyek wisata yang bisa Anda datangi adalah Situ Cisanti.
Berikut adalah panduan untuk berwisata di Situ Cisanti yang dihimpun KompasTravel.
Anda akan yang menempuh perjalanan yang cukup panjang menuju Situ Cisanti dari Jakarta. Anda membutuhkan waktu sekitar empat sampai lima jam untuk sampai di obyek wisata Situ Cisanti.
Sementara, untuk Anda yang berada di Bandung membutuhkan waktu sekitar dua jam perjalanan.
KompasTravel sempat mengunjungi Situ Cisanti memulai perjalanan dari Bekasi. Dari Bekasi, menggunakan mobil melewati Tol Jakarta-Cikampek, lalu masuk ke Tol Purbaleunyi dan keluar di Tol Buah Batu.
Setelah keluar tol, bertemu lampu merah lalu belok ke kanan, ke Jalan Raya Bojong Soang hingga Jalan Raya Laswi. Sesampainya di daerah Ciparay, dapat berbelok ke Jalan Raya Pacet dan terus hingga Jalan Raya Cibeureum.
Perjalanan mulai di wilayah Pacet, medannya mulai berkelak-kelok dengan ruas jalan yang hanya cukup untuk dua mobil. Pastikan tidak mual saat diperjalanan.
Namun, Anda pasti takjub melihat pemandangan selama perjalanan dengan deretan sawah, gunung, kebun teh, hingga hutan pinus.
Medan perjalanan yang dilewati berupa berkelok, tanjakan hingga turunan. Persiapkan kendaraan dengan kondisi optimal. Anda juga bisa menggunakan kendaraan pribadi untuk mempersingkat waktu perjalanan.
Obyek wisata ini memang tak terlalu mahal. Akan tetapi setiap pengunjung akan dikenakan biaya masuk sebesar Rp 12.000. Sementara untuk kendaraan mobil dikenakan Rp 9.000 dan motor Rp 4.000.
No comments:
Post a Comment