Wisata Candi menjadi obyek wisata yang bisa dikunjungi saat menyambangi Yogyakarta. Biasanya wisatawan berkunjung ke Candi Prambanan dan Borobudur di Jawa Tengah yang lokasinya tidak jauh dari Yogyakarta.
Namun, Yogyakarta juga mempunyai peninggalan sejarah berupa candi. Salah satu candi yang unik adalah Sambisari. Candi ini tepatnya berada di Dusun Sambisari, Desa Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Sleman.
Candi Sambisari termasuk unik, karena terletak di bawah permukaan tanah. Jika aka berkunjung ke candi ini, berikut 4 tips-nya:
Pagi hari menjadi waktu yang pas untuk berkunjung ke Candi Sambisari. Hal itu karena cuaca belum terlalu panas. Jika datang siang hari, maka teriknya matahari akan sangat terasa. Sekitar candi juga jarang terdapat tempat berteduh.
Pukul 07.00-09.00 menjadi waktu terbaik untuk datang ke candi ini. Selain itu ketika pagi hari, biasanya wisatawan yang berkunjung belum terlalu banyak. Hal itu membuat aktivitas berfoto bisa dilakukan dengan leluasa.
Sore hari sebenarnya juga merupakan waktu yang nyaman untuk berkunjung ke Candi Sambisari. Namun, biasanya banyak orang yang juga datang. Kunjungan paling banyak biasanya terjadi pada sore hari ketika libur.
Rerumputan hijau yang mengelilingi Candi Sambisari menjadi atraksi yang menjadikan obyek wisata ini semakin menarik. Biasanya pengunjung akan berfoto dengan latar belakang candi dan rumput hijau yang mengelilinginya.
Pemandangan seperti itu ternyata hanya ada di musim penghujan. Saat musim kemarau, rerumputan akan mengering dan warnanya berubah menjadi kuning kecokelatan sehingga tidak seindah ketika masih hijau.
Tentu kunjungan saat musim hujan lebih baik dilakukan ketika cuaca cerah. Saat langit berwarna biru, maka kombinasi warna akan sangat menarik. Cuaca biasanya masih cerah di pagi hari saat musim hujan.
Berfoto saat ini menjadi aktivitas yang lumrah dilakukan para wisatawan, termasuk di Candi Sambisari ini. Ada banyak spot foto di sini, seperti di atas rerumputan atau di bangunan candinya.
Meski merupakan tempat berfoto favorit, tetap saja Candi Sambisari merupakan peninggalan sejarah masa lalu yang harus dijaga. Oleh karena itu, hendaknya berpose sewajarnya saat berfoto di candi agar tidak sampai menimbulkan kerusakan.
Keindahan Candi Sambisari yang dikelilingi rumput berwarna hijau juga harus turut dijaga oleh para pengunjung. Salah satu hal yang bisa dilakukan adalah membuang sampah pada tempatnya yang telah disediakan.
Selain itu, vandalisme atau pengerusakan seperti mencorat-coret candi atau bahkan mengukir nama di batuan candi jelas sangat dilarang. Tidakan tercela itu akan merusak Candi Sambisari sebagai peninggalan sejarah kejayaan peradaban masa lalu Bangsa Indonesia.
No comments:
Post a Comment